Seperti yang Kamu ketahui bahwa saat ini memang telah banyak sekali berbagai merk dan type hp yang hadir di pasaran sehingga membuat Kamu menjadi bingung bukan untuk memilihnya.
Jadi, dengan adanya artikel seperti ini tentu bisa membuat Kamu lebih nyaman untuk memilih dan membelinya. Untuk itu, langsung saja Kamu lihat seperti dibawah ini mengenai beberapa rekomendasi hp terbaru terbaik tahun 2019-2020.
Spesifikasi & Harga Terbaru HP Realme 5 Pro | Samsung Galaxy J8 | Vivo Y12 | Vivo iQOO | Oppo Reno 2
1.) Realme 5 ProHp pertama ini yaitu Realme 5 Pro yang dirilis pada bulan September 2019 lalu. Smartphone pintar ini telah dibekali dengan chipset Qualcomm SDM712 Snapdragon 712 dan memiliki tampilan yang sangat cantik serta memukau.
Nah, pada bagian cover belakangnya hp ini memang mengusung warna gradasi sehingga terlihat sangat mewah dan elegan. Untuk sektor pacunya smartphone Realme ini sudah didukung dengan RAM 4GB, 6GB, 8GB sedangkan untuk memori internal 128GB dan 64GB ROM.
Tak hanya itu saja, smartphone ini juga didukung dengan layar IPS LCD 6.3 inci dan memiliki baterai Non-removable Li-Po 4035 mAh. Selain itu, untuk kamera hp yang satu ini dibekali dengan empat lensa kamera yang ada pada bagian belakangnya yaitu dengan 48 MP + 8MP + 2MP + 2MP dan memiliki satu kamera depan dengan kapasitas 16 MP.
Untuk hasil foto yang diambil dengan kamera smartphone Realme ini tidak perlu khawatir, karena kualitasnya sudah sangat bagus sekali sehingga membuat Kamu menjadi nyaman untuk berfoto. Untuk harga smartphone Realme 5 Pro ini dibanderol dengan kisaran harga mulai dari Rp. 2.705.000 hingga Rp. 3.195.000.
2.) Samsung Galaxy J8
Jika Kamu sedang mencari brand Samsung dengan J series maka Samsung Galaxy J8 ini bisa menjadi rekomendasi tepat untuk Kamu. Dimana hp ini telah didukung penuh dengan berbagai spesifikasi yang memadai mulai dari RAM 3/4 GB dan memori 32/64 GB hingga memiliki baterai Li-Ion 3500 mAh.
Tak hanya itu saja, smartphone yang satu ini juga telah didukung dengan layar Super AMOLED 6.0 inci sehingga membuat Kamu lebih nyaman menggunakan smartphone yang satu ini terlebih lagi menonton video dan melihat gambar.
Spesifikasi lainnya hp ini didukung dengan chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 (14nm) dan processor Octa-core 1.6 GHz Cortex-A53. Untuk bagian kamera smartphone J series ini didukung dengan kapasitas kamera belakang 16 MP dan kamera depan 16 MP. Untuk harga baru hp Samsung J series dengan tipe Samsung Galaxy J8 ini dibanderol seharga Rp. 2.978.000.
3.) Vivo Y12
Vivo resmi meluncurkan produk terbarunya pada Juni 2019 dengan series Vivo Y12. Smartphone yang satu ini memiliki layar yang berukuran 6.35 inci dan mampu menyuguhkan performa yang apik dan lancar seperti aktivitas yang seru yakni nonton Youtube hingga sampai bermain game.
Untuk sektor pacunya smartphone Vivo ini telah mengandalkan Mediatek MT6762 Heliio P22 (12mm) dengan sokongan RAM sebesar3/4 GB dan memori internal 32/64 GB ROM.
Selain itu, smartphone pintar ini juga di bekali dengan tiga lensa kamera belakang sebagai kamera utamanya yang berkapasitas 13MP + 8MP + 2 MP sehingga sangat diandalkan untuk mengambil sebuah poto dengan kualitas bagus.
Nah, untuk bagian depannya hp juga dibekali dengan kamera depan yang berkapasitas 8MP (f/2.2). Tak hanya itu saja, untuk kapasitas baterai hp ini juga dibekali dengan baterai yang berukuran besar yaitu 5.000 mAh sehingga bisa bertahan lama dalam penggunaannya. Untuk harga, smartphone Vivo Y12 ini ditawarkan sekitar Rp. 1.659.000 hingga Rp. 1.999.000.
4.) Vivo iQOO
Selanjutnya ada juga Vivo iQOO yang dirilis pada Maret 2019 dan mengusung layar Super AMOLED 6.41 inci serta memiliki resolusi full HD+ 1080 x 2340 piksel. Tampilannya yang begitu memukau tentu membuat Kamu menjadi tertarik untuk memilih hp ini.
Tak hanya itu saja, untuk sektor pacunya smartphone Vivo ini telah ditenagai oleh chipset kelas atas yaitu Qualcomm SDM855 Snapdragon 855 dan disokong dengan RAM yang berkapasitas 6, 8 dan 12 GB. Untuk internal storagenya berkapasitas 128 /256 GB sedangkan untuk performanya smartphone Vivo iQOO ini tidak perlu Kamu ragukan lagi, karena memang sangat terbaik sekali untuk Kamu miliki.
Smartphone ini juga telah dibekali dengan fitur under-display fingerprint sensor. Jadi, nantinya bagi Kamu yang ingin bermain game seperti sekelas PUBG maka Kamu bisa memainkan game tersebut di hp ini dengan lancar dan juga didukung dengan pengaturan grafis yang tinggi.
Untuk kamera, smartphone ini dibekali dengan tiga lensa kamera belakang yakni 13 MP + 12 MP + 2 MP dan 12 MP untuk kamera depannya. Untuk harga hp ini dibanderol seharga Rp. 7.800.000.
5.) Oppo Reno 2
Oppo merupakan salah satu brand terbaik saat ini dan banyak dicari oleh orang. Pasalnya Oppo telah membuktikan bahwa smartphone-smartphone keluaran Oppo tidak kalah keren dengan brand lainnya. Untuk saat ini, Oppo juga telah merilis smartphone terbaru yaitu Oppo Reno 2 pada September 2019 lalu.
Hp ini telah didukung dengan layar AMOLED 6.5 inci dan chipset Qualcomm SDM730 Snapdragon 730 (8 nm). Selain itu, Oppo ini juga disokong dengan RAM 8 GB dan memori internal 128 GB serta 256 GB ROM.
Untuk kamera smartphone Oppo ini di bekali dengan 4 lensa kamera utama pada bagian belakang yang mana masing-masingnya yaitu berkapasitas 48 MP + 13 MP + 8 MP + 2 MP dan memiliki kamera depan Motorized pop-up 16 MP. HP Oppo ini juga paling ditunggu-tunggu oleh para penggemar Oppo, pasalnya hp ini memiliki performa yang tidak perlu diragukan lagi dan memiliki tampilan yang sangat menarik sekali.
Baca Juga : Inilah..!! Smartphone Realme Terbaru Dengan Harga Terjangkau
Tak hanya itu saja, ada keunggulan yang ditawarkan oleh smartphone yang satu ini yakni mampu menjalankan berbagai macam aplikasi dan termasuk juga game yang lagi hits saat ini seperti Call of Duty Mobile dan lainnya. Untuk harga Hp Oppo ini dibanderol sekitar Rp. 7.499.000 hingga Rp. 7.899.000.
Demikianlah Spesifikasi Dan Harga Terbaru HP Realme 5 Pro | Samsung Galaxy J8 | Vivo Y12 | Vivo iQOO | Oppo Reno 2. Semoga dapat membantu kamu yang lagi pilih pilih HP baru di tahun baru 2020 ini.
Advertisement